Rabu, September 28, 2011

My Fried Rice

Bahan :

3 mangkok nasiR
Ayam fillet (potong kotak kecil) atau boleh daging atau baso sesukanya
2 buah telur
Daun bawang iris halud

Bumbu :

5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabai merah besar buang biji
1 buah tomat buang biji
Kecap manis, asin, kcap ikan, garam, lada secukupnya

Cara memasak :

1. Semua bumbu dihaluskan. Pisahkan tomat dengan bumbu2 yg lain.
2. Panaskan wajan beri minyak sedikit setelah panas masukkan ayam atau daging masak sampai matang lalu sisihkan.
3. Jika minyak kurang boleh tambahkan lagi setelah panas masukkan bumbu yg telah dihaluskan (bawang merah n putih, cabe merah dan tomat.
4. Setealh bumbu harum masukkan kembali ayam yg sudah matang lalu masukkan nasi putih kemudian masukkan kecap ikan, asin, garam , lada dan kecap manis secukupnya.
Masukkan telur lalu aduk2 sampai telur matang ( biasa nasi sudah kering) berarti telur sudah matang.

Minggu, September 25, 2011

Fresh Vegetable Salad


Bahan :

Brokoli rebus terlebih dahulu
Tomat segar (potong sesuai selera)
Buncis potong & rebus
Wortel rebus
Jagung rebus & pipil
Bawang bombay jika suka
Selada air
Bawang putih cincang halus (jika suka)

* Jika merebus sayuran setelah diangkat segera siram dengan air es biar tetap terlihat segar warnanya
* Sayuran boleh apa saja sesuai selera

Bahan Sauce :

Kecap asin Jepang
Olive oil extra virgin
Lemon (diperas)
Garam seperlunya

Cara membuat :

1. Tata sayuran di piring salad.
2. Kemudian campur saus jadi satu (komposisi saus kira2 saja sesuai selera) yang pasti extra virgin olive oil agak lebihan. Untuk rasa asamnya sesuaikan dengan selera. kemudian campurkan bawang putih cincang jika suka.
3. Tuang saus ke atas sayuran & silahkan mencoba rasanya segar.

Cah Aneka Jamur (assorted Fried Mushroom)


Bahan :

Jamur shitake segar
Jamur kuping hitam (black fungus) rendam terlebih dahulu
King oyester
Jamur shimeji ( boleh yg putih or brown or keduanya biar tambah rame)
Bawang putih iris tipis
Jahe iris tipis bila suka

Bumbu2 :

Kecap ikan secukupnya
Kecap asin hitam (lebih kental dari kecap asin biasa)
Saus tiram atau abalone sauce (selera, biasanya abalone lebih manis rasanya)
Kecap asin biasa secukupnya
Lada & garam secukupnya
Minyak wijen
Corn oil
Sagu untuh pengental
Chinese wine (Arak masak) jika suka

Cara Memasak :

1. Bersihkan semua jamur kecuali jamur shitake di lap saja karena jika kena air jd berubah teksturnya.
2. Untuk jAmur kuping setelah direndam dicuci berulang sampai bersih & buang bagian yang keras.
3. King oyster potong sesuka anda
3. Campur dulu di mangkok semua sauce jadi memudahkan pada saat memasak.
4. Panaskan wajan masukkan corn oil secukupnya (boleh apa saja) , setalah panas masukkan bawang putih cincang & jahe aduk2 sampai harum kemudian masukkan jamur kuping & king oyster terlebih dahulu kemudian tambahkan sedikit air sampai kira2 jamur kuping renyah. Air jangan terlalu banyak secukupnya jika kurang baru ditambah lagi.
5. Setelah itu masukkan jamur yang lainnya aduk sebentar kemudian tuangkan semua sauce yang sudah dicampur menjadi satu. Tambahkan tepung maizena yg sudah dicampur air jika perlu. Dan terakhir masukkan minyak wijen.

Masakkan ini sangat nikmat disamping jamur juga berguna untuk kesehatan. Silahkan mencoba. Nanti sy akan posting foto2nya. Silahkan mencoba ..........